Assalamu'alaikum Ahlan wa Sahlan Akhi wa Ukhti. Smoga bermanfaat

Oktober 13, 2018

Ini Dia! 6 Tips Menjadi Wanita Sholihah


Assalamu’alaikum.........
Sesuai dengan judul, saya disini ingin berbagi tentang “tips menjadi sholihah”
Wanita Sholihah adalah Seorang Wanita yang pandai dalam memposisikan diri dimanapun, kapanpun terhadap diri sendiri, keluarga dan lingkungannya. Sholihah, pasti kalian sudah tidak asing lagi kan denger kata sholihah, terutama Akhwat. Pasti semua akhwat ingin menjadi wanita sholihah. Apalagi wanita sholihah termasuk perhiasan dunia yang paling baik lho....ada hadistnya yg diriwatkan oleh Muslim yang berbunyi : “dunia adalah perhiasan dan sebaik baiknya perhiasan dunia adalah wanita sholihah” (HR.Muslim). langsung aja yuk kita ke tips tips menjadi wanita sholihah..:

1.     Memperbanyak Ibadah
Tips tips menjadi sholihah yang pertama adalah Memperbanyak Ibadah. Termasuk kewajiban kewajiban yang sudah Allah berikan yaa... seperti sholat,zakat,puasa dan lain sebagainya....... jadi mungkin bagi kalian yang baru hijrah lalu bingung mau mulai dari mana, mulailah dari ibadahmu. Perbaiki sholatmu jika masih belum sempurna, perbaiki puasa puasamu jika engkau masih melewatinya. Kalau kalian sudah memperbaiki itu...beristiqomahlah dalam menjalankan itu,niatkan semuanya karena Allah, insyaaAllah akan Allah permudahkan...... nah... barulah kalian bisa menjadi ‘Annisaauss sholiihahhh’ {Wanita Sholihah}

2.     Menutup Aurat
Tips yang kedua adalah Menutup Aurat. Tutuplah aurat kalian di depan yang bukan termasuk mahram kalian. Karena menutup aurat adalah kewajiban bagi setiap muslimah terutama yang sudah baligh. Aurat wanita adalah seluruh tubuh kecuali wajah dan telapak tangan, selebihnya adalah aurat. Termasuk kaki yaa, terkadang muslimah suka lupa bahwa kakinya adalah aurat. Kaki termasuk aurat ya temen temen. Jadi gunakanlah kaos kaki untuk menutupinya. Tetapi kalian juga gunakan baju yang tidak ketat yaa..... seperti celana jeans,levis dan semacamnya lah. Itu juga termasuk menampakkan aurat yaa temen temen, dan bisa juga mengundang syahwat para ikhwan yang bukan mahram. Gunakan baju yang longgar ya ukh, kalau bisa pakai gamis ataupun rok. Belajar sedikit sedikit yaa teman teman, nanti juga terbiasa.


3.     Pintar Bergaul
Tips selanjutnya adalah Pintar Bergaul. Pintar bergaul disini maksudnya adalah pintar dalam memilih teman bergaul. Karena jika kamu bergaul dengan teman yang bukan mengajak kamu kepada kebaikan, kamu pasti akan berpengaruh dan akan menghambat proses istiqomah kamu untuk menjadi sholihah. Pilihlah teman yang mau mengajak kamu untuk maraih syurganya Allah, pilihlah teman yang mengajak kamu untuk melakukan hal kebaikan. insyaAllah dengan itu kamu bisa istiqomah untuk menjadi wanita sholihah


4.      Selalu Bersyukur
Wanita Sholihah itu ia selalu bersyukur atas apa yang Allah berikan. Karena tidak semua yang kamu punya itu dimiliki oleh semua orang. Janganlah slalu melihat keatas, tapi lihatlah kebawah....masih banyak orang yang ingin memiliki apa yang kamu miliki. Maka dari itu kamu harus selalu bersyukur atas semua yang telah Allah berikan.


5.     Menjaga Diri
Tips yang kelima adalah Menjaga Diri. Menjaga diri disini adalah menjaga diri dari hal hal yang haram bagi Allah, seperti pergaulan bebas, meminum khamar(minuman keras), berjudi dan lain sebagainya. Pandai pandai lah kalian menjaga diri dari hal hal yang tidak disukai oleh Allah. Daripada Allah murka. Jika ada seorang teman atau orang lain yang mengajak kamu untuk melakukan hal yang seperti itu, tolaklah dengan cara yang baik. Setelah itu berilah nasihat kepadanya. Jangan kamu malah ikut pengaruh untuk melakukan hal yang seperti itu.

6.     Menjaga Pandangan
Tips yang terakhir adalah Menjaga Pandangan. Kalian harus menjaga pandangan dari yang bukan mahram kalian. Karena bisa jadi pandangan mu itu bisa mengundang syahwat para Ikhwan nantinya, apalagi kalau disertai dengan senyuman, haduh. Tundukkanlah pandangan kalian dihadapan ikhwan yang bukan merupakan mahram dari kalian. Karena wanita itu merupakan sebesar besarnya fitnah. Astagfirullahal’adziim....


Setelah kalian semua sudah melakukan hal seperti yang diatas, isnyaAllah... kalian bisa menjadi wanita sholihah. Apabila ada tips tips yang masih kurang atau terdapat kata kata yang tidak diinginkan saya mohon maaf yaa....karena saya sendiri juga masih dalam proses belajar....


Tidak ada komentar:

Posting Komentar